BANNER-KOMINFO-KUKAR

Mantap ! Skor Indeks Desa Membangun Kukar Lampaui Target RPJMD 

Kepala DPMD Kukar, Arianto

Pencapaian pembangunan desa di Kabuapten Kutai Kartanegara (Kukar) sangat mengagumkan. Hanya dalam setahun. tidak ada lagi desa berstatus tertinggal. Desa tadi sudah mentas menjadi desa berkembang, bahkan maju. 

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kukar, Arianto mengungkapkan, di tahun 2021, masih ada desa berstatus tertinggal di Kukar. Namun, di tahun 2022, tidak ada lagi desa berstatus tertingal. 

Kabar baiknya, pada tahun 2022, sebanyak 46 desa di Kukar naik status menjadi desa mandiri. Pada tahun 2023, jumlah desa mandiri meningkat menjadi 76 dari total 193 desa di Kukar.

Peningkatan ini dapat dilihat dari hasil penilaian Indeksi Desa Membangun (IDM) yang disusun oleh Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi. 

Penilaian IDM mengklasifikasikan status desa ke dalam lima kategori: sangat tertinggal, tertinggal, berkembang, maju, dan mandiri.

Dan, yang lebih membahagian lagi, skor IDM Kabupaten Kukar meroket dua tingkat. Dari target berkembang di tahun 2024 menjadi maju. 

“Di RPJMD (Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah) RPJMD kita hanya berkembang, kita sudah melampaui, status IDM Kabupaten Kukar, Maju,” ungkap Arianto. 

Arianto menjelaskan, keberhasilan pembangunan desa ini tak bisa dilepaskan dari kolaborasi lintas OPD dan lembaga. Baik di bidang sosial, ekonomi, kesehatan, pendidikan dan lainnya. 

Sebagai contoh, di bidang kesehatan, posyandu mulai digalakkan, Gedung-gedung puskesmas dibangun. Di bidang kesehatan, beberapa sekolah PAUD baik negeri maupun swasta terbangun. 

Bahkan, di sektor lingkungan, penanaman pohon yang menjadikan desa ramah lingkungan juga ikut menyumbang skor IDM. 

“Ini karena kerja cepat dan bersama mendongkrak status desa,” katanya. (advdiskominfokukar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *