Minimalisir Resiko Kebakaran, Sobirin Bagus Nilai Jarak Rumah dan Material Listrik Harus Aman

Foto : Anggota DPRD Kutim, Sobirin Bagus.

Instankaltim.com – Kutim – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kutai Timur (Kutim), Sobirin Bagus mengatakan penataan dalam sebuah permukiman adalah faktor krusial dalam mencegah penyebaran kebakaran, agar meminimalisir risiko kebakaran meluas ke bangunan lain.

Menurutnya, menjaga jarak antar rumah ke rumah dalam permukiman merupakan hal yang wajib diterapkan untuk mencegah terjadinya kebakaran semakin besar.

“Musibah kan tidak pernah diminta, namun sewaktu-waktu bisa datang. Makanya kalau bikin jalan, jalannya harus lebar. Kalau bisa rumah itu ada jaraknya dengan rumah tetangga,” ucap Sobirin Bagus, saat ditemui awak media, di Kantor DPRD Kurim, Sangatta, Rabu (31/7/2024).

Di era modern ini, Sobirin mengungkapkan bahwa sudah saatnya masyarakat beralih dari rumah kayu ke rumah beton. Ia menilai penggunaan material beton tidak hanya tahan lama, tetapi juga lebih aman dari resiko kebakaran.

“Mungkin sudah saatnya kita beralih ke rumah beton, ntah mau itu rumah kayu atau rumah beton memang bisa terbakar. Namun rumah beton itu lebih tahan terbakar daripada rumah kayu,” ungkapnya.

Selain itu, Sekretaris Komisi C DPRD Kutim itu juga menyarankan kepada masyarakat untuk menggunakan instalasi kabel yang benar-benar aman. Meskipun harga barang tersebut dinilai lebih mahal.

“Kadang-kadang masyarakat itu juga pakai kabel yang kualitasnya kurang bagus dan itu bisa menjadi sangat fital. Jadi mana kala tidak memenuhi standar jangan digunakan, karena itu bisa membahayakan,” ujarnya.

Politisi PKB itu juga menjelaskan rumah yang berdempetan seperti perumahan jokowi akan sangat berbahaya apabila terjadi kebakaran di salah satu rumah tersebut, yang bisa secara cepat menyebar ke rumah-rumah tetangganya.

“Kalau saya melihat yang dikatakan rumah jokowi itu menyayangkan, terlalu kecil dan berhimpit. Sehingga mana kala itu kena musibah satu bisa menjalar kesemuanya,” tandasnya.(Adv).

Penulis: Dirhan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *