instankaltim.com (Kukar) Kecamatan Loa Kulu, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) sempat dibuat pusing dengan persoalan persampahan. Sebab, Tempat Pembuangan Akhir (TPA) di Desa Loa Kulu Kota sudah kelebihan kapasitas. Tak lagi mampu menampung sampah yang berasal dari 12 desa di kecamatan itu.
Mengatasi persoalan itu, Kecamatan Loa Kulu berinisitif membangun TPA baru di Desa Jembayan Tengah. Lokasi itu dipilih karena jaraknya lumayan jauh dari permukiman warga.
“Di sana ada lahan pemerintah seluas 2 hektare,” ujar Camat Loa Kulu, Ardiansyah, Rabu, 1 November 2023.
Dia berharap, TPA baru itu akan dibangun segera di tahun mendatang. Selain untuk menjaga kesehatan lingkungan, TPA baru ini diharap menjadi solusi pengurangan polusi udara karena pembakaran sampah akibat TPA penuh.
Rencana ini pun mendapat dukungan positif dari Pemkab Kukar. Pemkab, terang Ardiansyah telah memberikan satu unit truk sampah kepada Kecamatan Loa Kulu.
Dengan tambahan armada truk angkut sampah ini, Kecamatan Loa Kulu telah memiliki dua truk sampah yang melayani warga di 12 desa di Loa Kulu.
“Jadi sementara ini kita buang sampah dari Loa Kulu ini ke TPA di Tenggarong,” tutupnya. (*adv/diskominfokukar)