4044166e-f72e-47b4-b4bc-ae5d3e481f14

Pemkab Kutim Berikan Penghargaan Kepada Tujuh Guru Berprestasi pada Hari Guru Nasional 2024

Foto : Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman bertindak sebagai inspektur upacara peringatan Hari Guru Nasional 2024, di Halaman Kantor Bupati Kutim.

Instankaltim.com – Kutim – Pemerintah Kabupaten Kutai Timur (Kutim) memberikan penghargaan kepada tujuh tenaga pendidik yang telah meraih prestasi luar biasa dalam bidang pendidikan.

Penghargaan tersebut diserahkan pada peringatan Hari Guru Nasional 2024 yang dilaksanakan di halaman Kantor Bupati Kutim, Senin (25/11/2024).

Bupati Kutim, Ardiansyah Sulaiman, yang bertindak sebagai inspektur upacara, mengatakankan bahwa penghargaan ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi guru lainnya untuk terus meningkatkan prestasi mereka.

“Melalui penghargaan ini, kami berharap prestasi tidak berhenti sampai disini, tapi terus ditingkatkan baik di tingkat provinsi, nasional, maupun internasional,” ujarnya.

Orang nomor satu di Kutim itu mengungkapkan penghargaan diberikan kepada tujuh guru yang telah meraih prestasi baik di tingkat nasional maupun daerah.

“Guru-guru ini adalah teladan dalam pendidikan kita. Mereka tidak hanya mencetak generasi penerus bangsa, tetapi juga menginspirasi masyarakat dengan inovasi dan kerja keras mereka,” ungkapnya.

Ardiansyah Sulaiman menambahkan bahwa penghargaan ini bertujuan untuk memberikan apresiasi terhadap dedikasi para guru yang telah berprestasi, serta menginspirasi lebih banyak guru lainnya untuk terus berinovasi dan berkarya di dunia pendidikan.

“Semoga lebih banyak lagi guru-guru yang memiliki prestasi bermunculan di Kutai Timur,” harapnya.

Dengan adanya penghargaan ini, Pemkab Kutim berharap dapat mendorong semangat dan kualitas pendidikan yang lebih baik di daerah tersebut.(Adv).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *